Desain Rumah Tropis
Kali ini Tim Rumah Desain 2000 akan membahas sebuah pekerjaan desain rumah tropis milik klien kami yang berlokasi di Depok, Jawa Barat. Pekerjaan desain ini sebenarnya bukan pekerjaan pembangunan baru rumah maupun pekerjaan renovasi yang besar lingkupnya. Pekerjaan desain kali ini sebenarnya hanya pekerjaan renovasi kecil-kecilan. Tetapi berhubung pemilik kami kenal dekat dan beliau menginginkan desain rumahnya dibuat desain 3D, jadi tetap kami kerjakan. Karena bagi kami tidak ada pekerjaan besar dan kecil, semua adalah tentang tanggung jawab..
Lingkup Pekerjaan Renovasi
Secara umum, lingkup pekerjaan renovasi rumah tropis minimalis ini adalah penambahan sekat ruangan yang berada didalam rumah bertingkat 2 tersebut. Untuk tampak depannya tidak banyak mengalami banyak perubahan yang berarti seperti kami sampaikan sebelumnya. Pekerjaan kali ini lebih banyak berkutat di interior ruangan, yang mana dikerjakan oleh tim interior Atha Larissa28. BTW bosnya terciduk pada foto eksisting bangunan dibawah ini.
Pengertian Rumah Tropis
Dari informasi yang kami dapatkan di internet, rumah tropis adalah rumah yang di desain atau dirancang sedemikian rupa agar bentuk maupun elemen-elemen bangunannya cocok dan nyaman untuk daerah yang beriklim tropis seperti indonesia ini. Elemen-elemen bangunan disini antara lain atap bangunan, dinding dan lain sebagainya yang dioptimalkan secara bentuk dan materialnya agar mengurangi dampak atau pengaruh buruk iklim tropis seperti curah hujan yang tinggi. Seperti terlihat pada gambar, bagian atap bangunan rumah tropis ini terlindung oleh genteng keramik, yang mana material atap jenis ini yang banyak direkomendasikan untuk daerah yang beriklim tropis seperti negera kita.
Fasad Rumah Tropis Modern
Walaupun tidak terlalu banyak berubah dari bentukan awal, berikut sedikit review kami dari penampakan fasad rumah tropis modern ini. Untuk pallete warna, didominasi warna-warna nature seperti putih dan krem untuk dinding bangunan. Warna lain yang muncul adalah warna coklat yang terlihat dapat kusen, daun pintu, daun jendela yang menggunakan material kayu. Warna coklat juga muncul pada atap bangunan yang menggunakan material genteng keramik. Tidak lupa ada beberapa bagian bangunan yang diaplikasikan batu alam sebagai finishingnya. Sehingga membuat tampilan rumah modern tropis ini terkesan nampak elegan.
Mau tanya-tanya boleh kok!!! Tinggal chat aja!!!
Jika ada yang ingin ditanyakan terkait jasa layanan kami, seperti jasa arsitek jakarta, jasa bangun rumah, dll. Anda dapat menghubungi kami di halaman berikut ini. Atau dapat juga menghubungi kami melalui : HP/WA : 0822-9893-2222. Salam hangat!!
The post Desain rumah tropis minimalis 2 lantai di Depok appeared first on Rumah Desain 2000.